Page Nav

HIDE

Breaking News:

latest

Ads Place

Jurgen Klopp Tegaskan Luiz Diaz Tidak Akan Tersedia pada Pertandingan Piala FA

Jurgen Klopp Tegaskan Luiz Diaz Tidak Akan Tersedia pada Pertandingan Piala FA bola.co.id - Manajer Liverpool Jurgen Klopp mengatakan bahwa...

Jurgen Klopp Tegaskan Luiz Diaz Tidak Akan Tersedia pada Pertandingan Piala FA


bola.co.id - Manajer Liverpool Jurgen Klopp mengatakan bahwa rekrutan baru klub Luis Diaz tidak akan tersedia untuk pertandingan Piala FA melawan Cardiff City pada hari Minggu, (6/2).

Sebelumnya, pemain berusia 25 tahun itu telah menandatangani kontrak lima setengah tahun di Liverpool dengan biaya sebesar €60 juta pada jendela transfer bulan Januari.

Diaz menyelesaikan kepindahannya dengan melakukan tes medis di Argentina ketika masih membela Kolombia di Kualifikasi Piala Dunia 2022, dan Klopp tampaknya kecewa bahwa pemain barunya itu tidak bisa melakukan debut di akhir pekan ini.

“Dia datang ke sini (Liverpool) untuk memainkan sepakbola terbaiknya secara langsung, namun dia membutuhkan waktu. Saya tidak berbicara tentang 4-5 bulan, tetapi dia butuh waktu, dan saya belum melihatnya sampai hari ini.” Kata Klopp dalam konferensi pers pra-pertandingannya.

“Kami menyukai hampir semua hal tentangnya. Saya telah mengikutinya selama beberapa waktu dan ia luar biasa. Saya sangat senang bisa memilikinya sekarang. Kami tidak sabar untuk menyambutnya di sini.” Tambahnya.

Diaz meninggalkan Porto setelah mencatatkan 41 gol dan 19 assist dalam 125 penampilannya untuk klub.

 

Tags: Sepakbola, Bursa Transfer, Liga Inggris, Premier League, Liverpool

Tidak ada komentar

Latest Articles