Batal Incar Digne, Chelsea Berniat Pulangkan Emerson dari Lyon bola.co.id - Berdasarkan sebuah laporan, Chelsea dikabarkan akan memanggil ke...
Batal Incar Digne, Chelsea Berniat Pulangkan Emerson dari Lyon |
bola.co.id - Berdasarkan sebuah laporan, Chelsea dikabarkan
akan memanggil kembali Emerson Palmieri dari Lyon bulan ini karena gagal mencapai
kesepakatan transfer dengan bek kiri Everton Lucas Digne.
Namun mereka akhirnya mundur ditengah persaingan
untuk pemain Prancis itu setelah Aston Villa dan Newcastle United menunjukkan
minat yang sama dengan hampir mencapai kesepakatan nyata diantara salah satunya.
Manajer Chelsea Thomas Tuchel diduga tertarik
kepada Digne karena ingin memiliki tiga bek sayap tambahan untuk awal musim
depan.
Tuchel juga mengatakan bahwa pemain berusia
27 tahun itu sebagai opsi pertamanya untuk menggantikan Ben Chilwell
yang absen hingga akhir musim karena cedera.
Menurut jurnalis Ekrem Konur, Chelsea masih
mengupayakan untuk memulangkan Emerson dengan menawarkan sejumlah biaya
kompensasi.
Dalam laporan yang berbeda sebelumnya, Lyon
mengatakan telah menolak permintaan pertama Chelsea untuk bisa memulangkan
Emerson, dan ingin mempertahankannya hingga akhir musim.
Musim ini Emerson menampilkan 16 pertandingan
untuk Lyon di Ligue 1 dengan mencatatkan satu gol dan satu assist serta tiga
pertandingan lainnya di Europa League.
Sumber: Sportsmole
Tags: Sepakbola, Bursa Transfer, Liga Prancis, Ligue-1 France
Tidak ada komentar