Page Nav

HIDE

Breaking News:

latest

Ads Place

Madura United vs Arema FC: Ini 18 Pemain yang Diboyong Milo

Liputan6.com, Jakarta - Arema FC siap tempur menghadapi Madura United di lanjutan laga Shopee Liga 1 2019, di kandang lawan, di Stadion Gelo...


Liputan6.com, Jakarta - Arema FC siap tempur menghadapi Madura United di lanjutan laga Shopee Liga 1 2019, di kandang lawan, di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Sabtu (20/7). Meski berlaku sebagai tamu, Singo Edan tampak percaya diri tampil di laga yang akan disiarkan Indosiar ini.

Tiga kemenangan beruntun yang mereka raih atas Persipura Jayapura (3-1), Semen Padang (1-0), dan Badak Lampung (4-1) jadi penyebabnya. Bertandang ke di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Arema FC juga berburu hasil positif.
Khusus bagi pelatih Milomir Seslija, pertandingan ini juga akan jadi spesial. Pasalnya, laga digelar hanya sehari setelah hari ulang tahunnya yang ke-55.

"Mungkin tiga poin itu (lawan Madura United) akan menjadi kado terindah untuk ulang tahun saya, jika kami bisa mendapatkan tiga poin di Madura mungkin kami bisa mengalahkan tim mana pun, mendapatkan tiga poin di Madura artinya kami raja penghancur tim besar di Indonesia," kata Milo, dikutip Wearemania.

Seperti dirilis Wearemania, ke Madura, Milo total memboyong 18 pemain. Berikut skuat yang dibawa Arema FC ke Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan.
Skuat Arema FC ke Madura
Kiper: Utam Rusdiana, Sandi Firmansyah

Belakang: Hamka Hamzah, Arthur Cunha, Johan Ahmat Farizi, Agil Munawar, Rachmat Latif

Tengah: Hendro Siswanto, Pavel Smolyachenko, Makan Konate, Hanif Sjahbandi

Depan: Muhammad Rafli, Dendi Santoso, Dedik Setiawan, Sylvano Comvalius, Nur Hardianto, Riky Kayame, Rivaldy Bawuo
Jadwal Madura United vs Arema FC
Sabtu, 20 Juli 2019

18.30 WIB, Madura United vs Arema FC

Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan

Live: Indosiar


Tidak ada komentar

Latest Articles